Review sunblock inez

Tuesday, February 05, 2013


Ini adalah pengalaman saya memakai kosmetik inez dengan jenis sunblock. Kosmetik ini saya dapatkan ketika berkunjung ke suatu toko kosmetik dan seorang SPG menawarkan produk ini. Karena pertimbangan label halal-nya (sebelumnya saya pakai kosmetik wardah) maka saya putuskan untuk mencobanya di wajah saya
.
tampilan sunblock inez tanpa lampu flash
tampilan sunblock inez dengan lampu flash
Produk ini bagus juga, karena isinya yang plus foundation jadi tak perlu menerapkan kembali foundation diatasnya. Warnanya juga tidak terlalu jadi topeng enak dijadikan alas bedak untuk saya.Rasanya tidak terlalu ringan di kulit.
Ketika pemakaian pertama terasa agak panas. Mungkin karena pemakaian pertama itu jadi agak panas. Beberapa kali pemakaian rasa panasnya ternyata tak hilang. Entah karena jenis kulit saya yang tak cocok dengan sunblock tersebut, jadi tak enak dipakai.
inez active white

tampilan isi inez sunblock active white
Sayapun akhirnya menghibahkan sunblock saya pada saudara saya yang mungkin cocok dengan sunblock tadi. Walhasil, saya kembali menggunakan sunscreen gel keluaran wardah kembali.Mungkin teman-teman semua memiliki perbedaan jenis kulit dari saya dan memiliki persepsi lain dari tulisan ini. Saya sendiri tidak cocok dengan cream itu.

You Might Also Like

4 komentar

  1. aku suka produk inez terutama face powdernya.. ;;)

    kalau berkenan, jom tengok blog ku, isinya tentang beauty halal... ^^

    cantiknyaqonita.blogspot.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah... sayang saya tidak cocok dengan produknya, saya masih setia dengan wardah. heee

      oke saya meluncur...:)

      Delete
  2. Saya baru coba pke suncare inez ini blon keliatan cocok ngk nya,cuma pas di satuin sm bedak padat inez jga jd keliatan gk rata ya,apa pemakaian yg salah

    ReplyDelete
  3. Saya baru coba pke suncare inez ini blon keliatan cocok ngk nya,cuma pas di satuin sm bedak padat inez jga jd keliatan gk rata ya,apa pemakaian yg salah

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar dengan baik, sopan dan boleh sedikit bercanda tanpa keterlaluan, ya. No Spam No Iklan.

Popular Posts

Flickr Images